Bukan Cuman Nyuci Piring

Mencuci piring itu adalah sebuah kegiatan yang bukan merupakan kegiatan aneh bagi saya. Sudah dari kecil, Ibu mengharuskan saya setidaknya … Lainnya

Berteman dengan GERD

……………. Waktu masih di Lampung dan selama kuliah, Ibu memang mewajibkan saya dan Bapak untuk selalu sarapan dan makan siang … Lainnya

Zaman masih aman sentausa dari segala hal yg membatasi gerak, tiap malam paskah tiba, ada tradisi bakar-bakar sate di tempat kami. Sate “halal” dan terutama yg dinanti adalah sate “haram”.Gara-gara hal ini yg membuat saya jd ngerti, kalo harga daging B2 itu naik jika menjelang paskah. Selain imlek dan hari raya lain.Maka, untuk bbrp tahun, biasanya seminggu sebelumnya saya sudah pesan. Biar nggak kehabisan.Masalah lain yg muncul, tahu peminat banyak maka harga pun juga berpengaruh.Pernah sekali waktu naiknya hingga 5000 lebih padahal harga ayam juga naik. Padahal dana yang diberi ke saya cuma pas buat beli salah satu daging itu saja (dengan jumlah kilogram yg beda-beda)Sementara kan masih butuh bumbu dan perlengkapan lainnya.Lah trus… Nggak jadi?Hehe…Meski cara kami merayakan Paskah ini sudah nggak ada lagi, tapi saat tahun-tahun itu tetap berlangsung lancar dan jadi kenangan kok….Selamat Paskah…Mari rayakan kabar baik dan suka cita atas kebangkitan Kristus bukan sekadar pesta saja.Lebih dari itu, tetap bersedia jadi alatNya untuk berbagi segala kebaikan di muka bumi*Kegembiraan dan keakraban umat sehabis Misa Vigili Paskah dengan para Frater OSC Bandung #ceritanjar